-->

Apa itu Gimmick? Yuk Cari Tahu Arti Gimmick yang Sebenarnya [+Contoh]

September 15, 2020

gimmick adalah

Budaya adalah salah satu hal yang terus mengalami perubahan, contohnya seperti penggunaan bahasa slang atau istilah-istilah baru yang muncul di masyarakat. Gimmick juga demikian, ini adalah istlah yang akhir-akhir ini hampir digunakan oleh banyak orang dimulai dari artis, politik, mareter, dan masih banyak pihak lainnya.


Namun apa itu arti gimmick atau gimik dalam bahasa Indonesia? Selengkapnya simak ulasan dibawah ini.

Apa itu Gimmick?

Gimmick adalah sebuah istilah yang digunakan untuk menunjukan sesuatu hal yang dilakukan  untuk mengelabui, menciptakan sebuah susana tertentu, sampai dengan usaha untuk meyakinkan orang lain agar mendapatkan perhatian.

 

Sedangkan Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) mengartikan gimik sebagai berikut ini:

  • Sebuah istilah dalam kesenian untuk menunjukan adanya gerak gerik tipu daya seorang aktor untuk mengelabui lawan peran
  • Suatu hal seperti trik atau alat yang digunakan untuk mendapatkan perhatian.

 

Baca Juga: Inilah Arti kata Ambigu yang Sebenarnya


Selama ini istilah gimmick sering digunakan dalam berbagai hal dimulai dari sebuah acara di televisi, dunia marketing, sampai dengan panggung politik. Kami juga akan menjelaskannya satu persatu.


Arti Gimmick dalam Teater

Tidak jauh berbeda dengan arti kata yang sudah dirangkum oleh KBBI, istilah gimmick dalam teater lebih ditujukan untuk menggambarkan sebuah gerakan tipu daya untuk mengelabui lawan peran sampai dengan mendapatkan perhatian penonton.


Contohnya seperti ketika seorang aktor membuat adegan khusu untuk mendapatkan perhatian, pembuatan yel-yel atau menambahkan suara tertawa agar terlihat lebih seru, iringan musik untuk memperkuat suasana, dan sebagainya.


Arti Gimmick dalam Marketing

Sedangkan arti gimmick dalam dunia marketing adalah sebuah usaha marketing dengan menambahkan fitur produk, namun secara fungsionalitas tidak memiliki makna khusu. Ini adalah strategi marketing, yakni agar produk lebih mudah untuk dikenal oleh masyarakat.


Contohnya seperti iklan yang didesain sedemikian rupa yang sebenarnya tidak relevan dengan produk, namun cukup sukses untuk mendongkrak penjualan.

Arti Gimmick dalam Politik

Sedangkan dalam dunia politik, istilah gimmick adalah sebuah alat atau strategi untuk mendapatkan perhatian dari para konstituen. Contohnya yakni menerpakan strategi lain (tidak hanya visi misi) untuk memenangkan jabatan, seperti menojolkan selera musik, selera fashion, gaya yang kekinian, dan sebagainya.

 

Baca Juga: Mengetahui Arti kata Konservatif


Bagaimana? Kini kamu sudah tahu bukan arti gimmick yang sebenarnya? Bahkan kami juga menjelaskannya lengkap dengan contoh sederhana yang biasa kita lihat. Tidak selamanya gimmick itu negatif, misalnya dalam sebuah karya seni atau teater, tentu maksudnya adalah baik yakni untuk membuat orang lain bahagia. Namun istilah ini juga bisa ditujukan untuk menunjukan sesuatu yang tidak baik. Jadi tergantung konteks yang sedang dibicarakan yaaaa...

Next article Next Post
Previous article Previous Post